Site icon Hyundaisemarang.id – Informasi Seputar Kumpulan Otomotif Terbaru

10 Jenis Investasi yang Ideal Sebagai Penghasilan Tambahan

10 Jenis Investasi yang Ideal Sebagai Penghasilan Tambahan

10 Jenis Investasi – Pada saat ini Indonesia mengalami pergerakan tren yang sangat menarik, tren ini adalah tren investasi. Saat ini perkembangan tren sangat signifikan.

Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) bahwa pada Bulan Maret 2021, Investor saham ritel mencapai 2,17 juta investor. Berdasarkan catatan kontan di akhir 2020 menunjukkan terdapat 1,69 juta akun single investor identification (SID).

Data mengenai meningkatnya investor saham tersebut menunjukkan, bahwa masyarakat Indonesia sedang mencari alternatif sumber penghasilan tambahan.

Saat ini juga terjadi peningkatan di berbagai jenis investasi yang menjadi perhatian masyarakat Indonesia.

Berikut Jenis – Jenis Investasi yang Populer di Indonesia.

1. Saham.

Data berdasarkan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan bahwa 3 bulan pertama semenjak akhir tahun 2020 terjadi peningkatan jumlah investor sebesar 27%.

BEI menunjukkan bahwa 75% dari total investor domestik berada di golongan usia muda di bawah 40 tahun.

Disarankan sebelum memulai investasi saham untuk mempelajari analisa teknikal dan fundamental, Bagaimana dengan mempelajari hal tersebut diharapkan untuk mengurangi angka risiko dan meningkatkan potensi keuntungan.

2. Deposito.

Deposito adalah investasi dimana dengan melakukan penyediaan modal yang kemudian modal tersebut disimpan kepada bank dalam durasi yang ditentukan. Persentase uang yang dihasilkan biasanya senilai 5 – 5,5% per bulan. Setelah sampai pada akhir waktu yang disepakati maka pemberi modal dapat melakukan deposito lagi, menarik bunga, atau menarik semua uang tersebut.

3. Reksa Dana.

Apa yang di maksud dengan reksadana? Reksadana salah satu bentuk investasi di mana dana dan proses investasi di berikan kepada manajer investasi, kemudian pihak manajer investasi akan mendistribusikan dana tersebut.

Reksadana memiliki beberapa jenis seperti:

4. Obligasi.

Obligasi merupakan salah satu bentuk investasi berupa surat – surat berharga pihak yang membutuhkan dana baik pihak swasta maupun pemerintah. kemudian pihak tersebut akan memberikan bunga dalam persentase yang ditentukan.

5. Emas.

Emas adalah salah satu jenis investasi yang selalu populer dari masa ke masa. harga emas yang relatif stabil menjadi salah satu bentuk investasi yang di sarankan.

Di saat era digital ini investasi emas tidak hanya dalam bentuk fisik, saat ini investasi emas dapat di lakukan melalui program menabung emas di beberapa e-commerce indonesia.

Baca Juga : 5 Jenis Investasi yang Menguntungkan & Aman untuk Pemula

6. Asuransi.

Investasi terhadap diri merupakan salah satu bentuk dari investasi yang sering terlupakan. Melakukan investasi diri dengan tujuan mitigasi risiko merupakan hal yang paling baik untuk menjaga diri dan keluarga dari risiko yang tidak di inginkan.

7. Cryptocurrency.

Cryptocurrency atau di sebut sebagai mata uang kripto kini ramai menjadi perbincangan sebagian besar masyarakat di Indonesia. Investasi ini adalah suatu aset digital yang di gunakan sebagai media pertukaran dengan kriptografi yang kuat berfungsi sebagai keamanan transaksi keuangan, mengontrol penciptaan tambahan unit, dan verifikasi transfer aset.

Saat ini terdapat berbagai jenis mata uang kripto seperti Peercoin, Namecoin, DogeCoin, dll. Akan tetapi jeni mata uang kripto yang paling ramai di bicarakan adalah Bitcoin yang mewakili sekitar 68% total nilai.

Jenis investasi menggunakan Cryptocurrency di nilai sebagai high risk high reward sehingga sangat di sarankan bagi yang ingin memulai investasi menggunakan instrumen investasi Cryptocurrency untuk mempelajari secara detail mengenai Cryptocurrency.

8. Tanah dan Properti.

Tanah dan Properti memiliki nilai investasi yang cukup tinggi. Investasi tanah dan property biasanya di lakukan untuk investasi jangka Panjang, di mana harga aset tanah dan properti yang semakin tinggi setiap tahunnya.

Investasi ini memerlukan dana yang sangat besar. Biaya investasi berkisar dari ratusan hingga milyaran rupiah.

9. Menjalankan Bisnis / Usaha

Jenis Investasi ini memerlukan perhatian lebih mengenai keseluruhan proses dari bisnis atau usaha yang di jalankan. Jenis Investasi ini biasanya di lakukan sebagai investasi jangka Panjang.

Investasi ini memerlukan kemampuan berbisnis dan juga disiplin. Profit yang dapat didapatkan akan bergantung kepada banyak hal seperti marketing, harga, tempat dll. Akan tetapi kemampuan untuk menjadi atasan diri sendiri memberikan daya Tarik yang banyak orang inginkan.

10. Franchise

Bagi yang merasa tidak begitu handal untuk membuat bisnis atau jenis usaha sendiri, jenis investasi franchise mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat.

Bagaimana sistem pengelolaan di kerjakan oleh karyawan, beserta bahan – bahan yang di gunakan berdasarkan SOP secara bisnis. Jenis investasi ini memiliki range harga yang sangat beragam berdasarkan merek dan jenis usaha franchise tersebut, Sehingga terdapat variative yang dapat menyesuaikan kemampuan finansial investasi masing ? masing.

Exit mobile version