Rekomendasi 5 Outfit Cowok Keren Simpel dan Terlihat Cool
3 mins read

Rekomendasi 5 Outfit Cowok Keren Simpel dan Terlihat Cool

Rekomendasi 5 Outfit Cowok – Banyak cewek yang mengidolakan cowok cool untuk menjadi tambatan hati atau sekedar sahabat dekat. Memangnya, cowok cool itu cowok yang seperti apa sih? Apakah mereka yang bersikap dingin dan cenderung misterius? Atau, mereka yang selalu tampil fashionable mengikuti tren? Daripada penasaran, langsung simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Cara Menjadi Cowok Cool

Sebenernya tidak ada definisi pasti tentang apa itu cowok cool. Ada yang mengartikan cowok cool sebagai pria keren secara penampilan. Namun, ada juga yang menggangap cowok cool adalah mereka yang memiliki pembawaan tenang, kalem, dan cenderung dingin. Itu artinya cowok cool tidak hanya terlihat dari penampilan, tapi juga kepribadian. Selain itu, cowok cook juga terkenal sebagai pria yang selalu menjaga penampilan. Dia selalu memperhatikan setiap detail pakaian dan aksesoris yang di gunakan untuk menghargai orang orang yang ada di sekitarnya.

Rekomendasi Outfit Cowok Cool

Sekarang kamu juga bisa tampil lebih cool dengan mengubah gaya penampilan sehari hari sesuai beberapa style penampilan cowok cool di atas. Caranya pun sangat mudah. Ikuti beberapa rekomendasi outfit keren berikut ini.

1. Kaus Basic Dengan Celana Pendek

Outfit paling simpel yang bisa kamu tiru yaitu dengan memakai kaus slim fit dengan celana pendek berwarna kontras. Misalnya, jika kausnya berwarna hitam, coba gunakan celana berwarna putih. Jangan lupa gunakan jam tangan dan sneaker senada dengan kaus agar terlihat semakin keren. Jika ingin membawa tas, maka model waist bag adalah pilihan tepat. Beberapa brand lokal recomended yang bisa kamu pilih untuk berburu outfit kasual ini, di antaranya : Carnivores Soul, Vearst, Port Replay, dan lain lain.

Baca Juga : 5 Fashion Style Yang Bakal Jadi Tren Di 2023

2. Celana Jeans Dan Hoodie Polos

Hoodie juga termasuk outfit andalan pria untuk tampil lebih keren dan stylish. Namun, jangan asal pilih hoodie. Pilih hoodie polos atau minim tulisan dan grafis agar terkesan lebih simple dan rapi. Kamu bisa memadukannya dengan celana jeans untuk tampilan kasual yang tetap terlihat stylish. Mengenakan topi baseball juga bisa menjadi ide yang menarik jika kamu memakai outfit ini ke luar rumah. Kamu bisa menemukan berbagai pilihan celana jeans dan hoodie keren dari brand levi’s.

3. Outer Denim Dan Sepatu Converse

Perpaduan kaus basic dengan outer denim adalah salah satu gaya klasik yang tetap hits sampai sekarang. Outfit ini juga terlihat keren jika di padukan dengan celana jeans dan sepatu Converse kulit yang terlihat macho. Pilih model kaus polis atau satu warna sebagai pakaian basic. Sementara untuk celannya gunakan warna warna gelap atau senada dengan kaus. Levi’s dan Zara adalah salah satu brand fashion yang terkenal dengan baju baju denim berkualitas terbaik

4. Celana Jeans Dan Kemeja Flanel

Kemeja berbahan flanel juga termasuk outfit yang bersifat timeless dan terdiri dari banyak pilihan warna. Untuk tampil cool, sebaiknya pilih kemeja flanel yang cenderung gelap atau tidak terlalu mencolok. Lalu padukan dengan kaus basic, celana jeans berwarna gelap, serta sneaker hitam putih. Temukan outfit ini di H&M yang terkenal dengan keluaran kemeja flanel berkualitas.

5. Turtleneck Dan Blazer

Mengenakan blazer juga bisa menjadi alternatif outfit kasual yang menarik. Padukan dengan kaus pendek atau model turtle neck yang terlihat maskulin. Lalu padukan dengan celana bajam agar tetap terlihat semi formal. Jika ingin tampil aman, kamu bisa pilih blazer dan celana berwarna senada. Sedangkan untuk kausnya bisa berwarna netral atau kontras dari warna blazer. Temukan outfit ini di iStyle, e-commerce terlengkap yang mengutamakan produk produk ala Korea.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *